POKEMON, KAMU BIKIN GEGER AJA, DEH

Pokemon tuh pria atau wanita dan dia lahir di mana ya?
Siapa sih nama bokap juga nama nyokapnya?
Syukur aza jika anda tahu. Saya sih, terus terang, sungguh-sungguh nggak tau. Selain bukan pemain games, juga sama sekali tak berminat untuk berselancar / memainkan pokemon go.
Jadi, sampai saat ini, tak bisa merasakan bagaimana rasanya saat begitu asyik memburu pokemon yang konon berada di satu tempat. Saya juga sama sekali tidak tahu seperti apa proses perburuan sampai sampai para gamers tidak peduli, apakah dia berada di rumah atau di kawasan umum. Buktinya, lihat saja seorang warga negera Perancis, yang menurut berita, saat berada di Cirebon, dia masuk ke sebuah kantor polisi. Dan, memang akhirnya dia hanya diinterogasi untuk kemudian dilepaskan. Tapi dari kenyataan ini, dapat disimpulkan, jika orang dewasa yang juga pebisnis saja bisa sampai lupa waktu dan lupa dia berada di kawasan yang tak boleh dimasuki, bagaimana dengan anak-anak, remaja dan para penggemar games yang hobinya memang nge-game.
Di sini masalahnya, bro.

Tapi, tentu tak ada masalah yang tidak dapat diselesaikan. Apapun masalah dan atau problemanya, jika para orangtua menyadari, memahami, dan menginginkan agar anak-anaknya tidak jadi pokeman mania, maka yang kemudian harus diuraikan oleh ortu yang terlanjur memanjakan anak di bawah umur dengan mengijinkannya memiliki  hp canggih, berkenan melakukan hal hal yang membuat si anak menjadi mengerti dan paham, bahwa fungsi hp bukan untuk bersenang senang dengan melulu bermain games.
Tapi justeru sebagai sarana untuk belajar dan menggali informasi dan pengetahuan yang bermanfaat. Agar paham, tak salah jika ortu membimbing agar anak mengetahui apa saja yang harus di akses agar tak melulu games yang jadi pilihan. Dan, kayaknya nggak salah, deh, jika ortu juga berakting seolah olah sedang mengingatkan agar Pokemon tidak membuat anak anak merindukannya.

" Heii Pokemon, kamu bikin geger aja, deh. Mulai hari ini jangan hadir di hati anakku, yaa"

Tapi ngomongnya jangan keras-keras dan jangan sampai terdengar tetangga. Soalnya, gak lucu dong kalo tetangga mengira kita sedang stress.




0 Response to "POKEMON, KAMU BIKIN GEGER AJA, DEH "