PANTUN DAMAI DAN BERSATU




Yang namanya pasar biasanya raMAI
Di hutan perawan boleh jadi sangat sePI
Jika semua orang hanya ingin hidup daMAI
Meski berat ujian hidup, tetap saja bisa hePI

Kalo mau mendaki ke gunung CireMAI
Jangan lupa bawa bekal yang gampang dioLAH
Percayalah, kita semua bisa bersatu dalam daMAI
Jika para provokator tak sedikitpun diberi ceLAH

Nyatanya, negeri kita memang indah perMAI
Koes Plues bilang batu saja bisa jadi tanaMAN
Mari senantiasa ciptakan kehidupan yang daMAI
Sesama anak bangsa adalah saudara dan teMAN

Jika punya bibit tanaman kenapa tak diseMAI
Semisal punya rezeki lebih tak perlu malas berbaGI
Jika semua orang sepakat menciptakan suasana daMAI
Tak ada provokator yang bisa leluasa unjuk giGI

Tentu bahagia jika para undangan makin raMAI
Serasa tak percuma berani ngangkat manTU
Mengapa yang dirindukan adalah kehidupan daMAI
Karena sesama anak bangsa diamanahkan tuk bersaTU

Jika nanti akhirnya tiba hari SabTU
Boleh siapkan bekal untuk rekreaSI
Apa yang diperoleh jika kita bersaTU
Tenang dan damai tanpa ada provokaSI
 

0 Response to "PANTUN DAMAI DAN BERSATU "